Kondisi Abstrak (waktu kecil, entah sekarang) |
Waktu kecil gambar diatas bagi saya hanyalah sebuah hal yang abstrak, mana mungkin ada kereta dengan penumpang berjubel sampai keluar.
Tetapi seiring waktu yang katanya sudah jaman globalisasi dimana pelayanan umum yang menyentuh masyarakat bawah sudah dikatakan memadai kalau tidak mau dibilang belum merata, masih saja ada fenomena menggunungnya penumpang sarana transportasi massa, terutama menjelang dan sesudah Lebaran.
Penumpang berdesak-desakan di dalam kereta, bahkan ada yang berdiri terus di dalam kereta dari jakarta sampai jogja/semarang/malang/surabaya. inikah Indonesiaku? inikah pelayanan masyarakat yang telah berubah, yang telah berbeda dari kala aku masih kecil (8 tahun), benarkah ini sudah berubah, apakah bisa suatu saat nanti kita tak perlu pusing untuk mengantre tiket mudik bila akan menghadapi lebaran, kita tak perlu cemas untuk kembali ke perantauan takut kehabisan tiket, mungkinkah Indonesiaku seperti itu bisa terwujud?
SEMOGA.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar